Perusahaan elektronik Sony telah menutup layanan perbaikan untuk konsol gim PlayStation 2 besutannya, lebih dari 18 tahun setelah kelahiran konsol tersebut.

Sony mengungkapkan pihaknya tak lagi dapat menyediakan layanan perbaikan untuk PlayStation 2 karena mereka mulai kehabisan suku cadang untuk menggantikan bagian-bagian yang rusak pada konsol milik pengguna.

Padahal, sejak dirilis pertama kali ke publik di Jepang pada Maret 2000 silam, PlayStation 2 menjadi konsol gim dengan angka penjualan terbanyak yang pernah diproduksi.

Produksi konsol tersebut dihentikan pada tahun 2012, enam tahun setelah PlayStation seri berikutnya, diluncurkan pada 2006.

Dalam sebuah pernyataan, dikutip dari BBC, Sony mengucapkan terima kasih untuk dukungan terus-menerus yang diberikan oleh para pelanggannya.

Lebih dari 150 juta unit PlayStation 2 telah terjual selama 18 tahun terakhir. Sebagai perbandingan, seri terakhir PlayStation yakni PlayStation 4 baru berhasil mencapai angka penjualan sekitar 80 juta unit sejak peluncurannya pada tahun 2013 lalu.

Rival Sony dalam pembuatan konsol gim, Microsoft tak lagi melaporkan angka penjualan konsol Xbox One besutannya. Badan konsultan IHS Markit memperkirakan konsol tersebut sudah terjual sebanyak lebih dari 40 juta unit.