Perusahaan teknologi Amerika, Apple Inc disebut bakal segera membuka pemesanan dua perangkat ponsel terbaru mereka yaitu iPhone 9 dan iPhone ‘murah’ yang disebut SE. Apple dikabarkan mengubah nama iPhone SE menjadi iPhone SE 2.

Seperti bocoran spesifikasi sebelumnya, iPhone SE 2 bakal menggunakan dapur pacu yang sama dengan trio iPhone 11 yaitu prosesor A13 Apple.

Prosesor A13 Apple merupakan generasi kedua chipset A11 Bionic yang dibenamkan pada iPhone 8. Prosesor ini dapat memungkinkan pengguna untuk menikmati fitur Apple Arcade dan AR (Augmented Reality) dilansir The Verge, Jumat (3/4).

Nantinya, iPhone SE 2 memiliki tiga varian warna yaitu putih, hitam, dan merah seperti dilansir 9to5mac.

Selain itu Apple juga menyediakan lima varian casing yaitu Black Silicone, White Silicone, Red Silicone, Red Leather, Black Leather, dan Midnight Blue Leather.

Lalu ada tiga kapasitas memori yang ditawarkan, 64GB, 128GB, dan 256GB mengutip 9to5mac.

Menyoal harga ponsel, iPhone SE 2 disebut bakal dibanderol US$399 atau sekitar Rp6,5 juta (US$1 – Rp16.522). Sementara harga iPhone 8 yang saat ini di pasaran ialah US$449 atau Rp7,4 juta.

Pada iPhone SE 2, Apple menghapus fitur 3D Touch dan disebut memiliki kapasitas baterai yang lebih baik dibanding iPhone 8.

Bukti lain iPhone SE 2 bakal segera dirilis, berdasarkan laman resmi Apple. Perusahaan yang digawangi Tim Cook ini sudah mulai menjual pelindung layar iPhone SE 2 yang diberi nama “Belkin InviGlass Ultra Screen Protection”.

Pelindung layar itu dibanderol US$39,95 atau sekitar Rp64 ribu.