CEO Facebook Mark Zuckerberg Mendukung Universal Basic Income

0
1822

“Kita harus mengeksplorasi gagasan seperti universal basic income untuk memastikan bahwa setiap orang memiliki sebuah ‘bantal’ untuk mencoba gagasan baru,” kata Zuckerberg di Harvard pada hari Kamis (25/05/2017).

Jadi, apa sebenarnya itu?

Ini adalah konsep yang mendapat banyak perhatian, terutama di Silicon Valley. Negara yang memiliki pendapatan dasar universal menjamin setiap orang memiliki penghasilan upah minimum tanpa memandang kriteria – usia, kekayaan, status pekerjaan, kampung halaman, banyaknya keluarga, dll.

Itu berarti setiap orang mendapat gaji, entah mereka punya pekerjaan atau tidak.

Namun, negara-negara yang benar-benar bereksperimen dengan konsep tersebut, Kanada dan Finlandia, tidak menganut sifat universalnya. Sejauh ini, mereka hanya memberikan pendapatan terjamin kepada penduduk yang baru saja memperoleh tunjangan pengangguran atau berpenghasilan rendah.

Para pendukung mengatakan bahwa tujuannya adalah untuk memberi para pekerja rasa aman dengan memberikan gaji karena kekhawatiran mengenai banyaknya mesin-mesing yang menggantikan pekerjaan manusia. Hal ini juga dimaksudkan untuk mengurangi ketidaksetaraan pendapatan.

Kritikus mengatakan bahwa gagasan tersebut memiliki niat baik namun tidak memecahkan masalah yang lebih besar terkait dengan pertumbuhan upah yang tidak baik dalam beberapa dekade terakhir. Mereka juga mengatakan hal itu menantang anggapan bahwa Anda perlu bekerja untuk mendapatkan uang.

“Ini adalah misi yang salah arah,” kata Lawrence Mishel, presiden Institut Kebijakan Ekonomi, sebuah pusat penelitian non-partisan. “Ini adalah pandangan CEO teknologi dunia yang menurut saya terdistorsi.”

Negara-negara bereksperimen dengan UBI (Universal Basic Income) dalam berbagai tingkat.

Mulai tahun ini, Finlandia memberikan pendapatan bulanan yang dijamin hampir $ 600 untuk 2.000 warga negaranya. Warga dipilih secara acak namun harus mendapat tunjangan pengangguran atau subsidi pendapatan. Uang yang mereka bayarkan tidak dikenakan pajak. Ini adalah program dua tahun yang bisa diperluas secara nasional tergantung hasilnya.

Provinsi Ontario di Kanada, termasuk Toronto, memulai sebuah program percontohan pada bulan April yang memberikan kepada 4.000 warga dengan penghasilan tanpa syarat sekitar $ 12.600 per tahun. Pelamar harus berusia antara 18 dan 64 tahun dan hidup dengan penghasilan terbatas.

Mungkinkah AS akan menerapkan sistem pendapatan dasar universal? Tampaknya sangat tidak mungkin.

Para ahli berpendapat bahwa program UBI dan biaya yang terkait dengannya dapat menempatkan program AS lainnya seperti jaminan sosial, Medicaid, Medicare, pell grants untuk siswa berpenghasilan rendah akan sangat beresiko.

AS juga berada dalam arah yang berlawanan pada program serupa seperti asuransi pengangguran. Beberapa negara bagian, seperti Florida dan North Carolina, telah mengurangi waktu pemberian gaji masing-masing 13 dan 12 minggu, menurun 26 minggu dari kebanyakan Negara bagian lainnya.