Google mengatakan saat Android 12 dirilis pada tahun depan, sistem operasi ini akan memudahkan pengguna Android untuk menginstall perangkat lunak baru melalui toko aplikasi pihak ketiga di perangkat pengguna.
Dilansir detiKINET dari Engadget, Selasa (29/9/2020) hal ini sebagai tanggapan atas umpan balik dari developer dan berjanji untuk merilis detail lebih lanjut di masa mendatang.
Google juga telah memperbarui kebijakannya terkait pembelian dalam aplikasi. Perusahaan akan mewajibkan semua pengembang yang menawarkan barang digital melalui aplikasi mereka untuk memproses pembayarannya melalui sistem penagihan Play Store.
Pengembang akan diberikan waktu hingga 30 September 2021 untuk beralih menggunakan sistem penagihan Google sepenuhnya. Pengumuman tersebut membuat kebijakan Google Play Store sejalan dengan kebijakan App Store Apple.
Google menekankan bahwa kebijakan tersebut hanya akan mempengaruhi paling banyak 3% pengembang dengan aplikasi di Play Store.
Dan dari 3% itu, dikatakan hampir 97% sudah menggunakan sistem penagihan Google Play untuk memungkinkan pengguna membayar pembelian dalam aplikasi mereka.
Tetapi ada kurang dari 1% persen pengembang Play Store seperti perusahaan seperti Netflix dan Spotify di mana mereka saat ini melewati persyaratan itu dengan meminta pelanggan mereka untuk membayar langganan secara langsung.
Perubahan kebijakan secara efektif akan memaksa perusahaan tersebut untuk membayar biaya Google sebesar 30% untuk pembelian dalam aplikasi. Kebijakan baru ini muncul sebagai tanggapan atas dihapusnya game Fornite di Google Play Store.
Pada bulan Agustus, Epic Games menambahkan sistem penagihan alternatif ke versi iOS dan Android dari game yang memungkinkan pemain untuk melewati App Store dan Google Play saat membayar mata uang V-Bucks dalam game Fortnite.
Faktanya, Google secara eksplisit menyebut Fortnite ketika berbicara tentang keterbukaan Play Store mengatakan bahkan jika pengembang dan Google tidak menyetujui persyaratan bisnis, pengembang masih dapat mendistribusikan di platform Android.