Belum lama ini, Samsung mengenalkan ponsel lipat generasi ketiga yaitu Galaxy Z Fold2. Di ponsel ini, Samsung memberikan tampilan yang sangat premium dengan memberikan banyak update fitur dan teknologi dari ponsel lipat generasi sebelumnya.

1. Desain Premium

Dari segi desainnya, Galaxy Z Fold2 memadukan desain yang berani dengan teknik yang sangat canggih. Dengan cover screen selebar 6,2 inci, pengguna bisa memeriksa email hingga menonton video dengan nyaman tanpa harus membuka layar utama. Namun saat dibuka, pengguna akan dimanjakan dengan layar 7,6 inci yang sangat lebar.

Samsung Ultra Thin Glass kini hadir di main screen-nya, memberikan tampilan yang lebih premium dan halus. Layar utama ini merupakan QXGA+ Dynamic AMOLED 2X Display. Sedangkan cover screen-nya menggunakan HD+ Super AMOLED Display. Selain itu, ponsel ini juga memiliki desain yang ramping dan kokoh saat dibuka sehingga sangat nyaman digunakan. Desainnya ditopang oleh Engsel Hideaway, yang pas dengan bodi perangkat dengan mekanisme CAM dan memungkinkan ponsel terbuka dengan berbagai macam angle.

Galaxy Z Fold2 juga menggunakan teknologi sweeper, yang pertama kali diperkenalkan pada Galaxy Z Flip; berada di dalam celah antara bodi dan rumah engsel untuk mengusir debu dan partikel yang tidak diinginkan. Karena Galaxy Z Fold 2 menampilkan desain generasi ketiga yang disempurnakan, ruang untuk struktur sweeper bahkan berukuran lebih kecil daripada di Galaxy Z Flip.

2. Multitasking Makin Mulus

Dengan layar utama yang begitu lapang, Galaxy Z Fold2 memungkinkan penggunanya untuk membuka 3 aplikasi sekaligus, sangat multitasking. Sementara, Cover Screen bisa menjalankan dua aplikasi sekaligus dalam satu layar. Disediakan pula Multi-Window Tray yang bisa membuka beberapa aplikasi sekaligus dengan integrasi App Pair dan Edge Panel.

Pengguna dapat melakukan drag dan drop file dengan mudah. Cukup menyeret teks, gambar, dan dokumen dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya untuk transfer instan. Atau, screenshoot layar dengan cepat di satu aplikasi dan transfer gambar yang diambil ke aplikasi lain tanpa hambatan berkat Split Screen Capture.

Dengan Capture View Mode, sekarang pengguna tidak perlu keluar dari aplikasi Kamera. Pengguna bisa langsung meninjau hasil jepretan kamera di layar bagian bawah, dengan kamera yang masih tetap aktif di layar bagian atas. Galaxy Z Fold2 juga cocok bagi orang-orang yang ingin semakin kreatif dalam menghasilkan konten – karena ponsel ini mampu merekam video secara hands-free dan menjaga fokus tangkapan tetap pada subjek bahkan saat bergerak.

3. Kamera Fleksibel dengan Berbagai Mode

Beralih ke fitur kamera, Galaxy Z Fold2 memiliki lima kamera, yaitu satu cover camera berupa 10MP Selfie Camera, satu Front Camera berupa 10MP Selfie Camera, dan tiga Rear Camera yang berada di bagian belakang yang terdiri atas 12MP Ultra Wide Camera, 12MP Wide-angle Camera dan 12MP Telephoto Camera.

Kecanggihan ponsel premium ini semakin terasa dengan mode Pro Video, Single Take, Bright Night, dan Night Mode. Galaxy Z Fold2 mendukung pengguna untuk mengabadikan momen dalam kualitas yang sangat baik. Kini, tak ada lagi pose foto yang tak memuaskan, sebab orang-orang yang difoto menggunakan Galaxy Z Fold2, dapat melihat langsung preview gambar yang akan diambil melalui cover screen.

4. Performa Maksimal

Galaxy Z Fold2 dibekali prosesor Snapdragon 865+ dan memory RAM 12GB LPDDR5. Sementara itu, ROM-nya menghadirkan dua pilihan yaitu 256GB atau 512GB. Untuk baterainya, Galaxy Z Fold2 ini dibekali 4.500 mAh dual battery dan mendukung fast charging yang tentunya semakin memanjakan penggunanya.

Dengan desain, fitur, dan teknologi premium yang dimiliki Samsung Galaxy Z Fold2 ini, pengguna akan merasakan pengalaman yang berbeda dan sangat berkelas. Di Indonesia, pre order Galaxy Z Fold2 telah dibuka mulai 11 September hingga 19 September 2020 melalui situs www.galaxylaunchpack.com