Minuman untuk Menurunkan Asam Urat, Ada Kopi dan Air Lemon

0
273

Salah satu cara mengontrol kadar asam urat adalah dengan mengonsumsi minuman tertentu yang bisa menurunkannya. Apa saja minuman untuk menurunkan asam urat?

Penyakit asam urat merupakan salah satu penyakit yang menyerang persendian. Penyakit ini terjadi akibat kadar asam urat dalam darah yang terlalu tinggi.

Kadar asam urat yang normal berada pada angka 7mg/dL. Jika lebih dari itu, maka Anda perlu berupaya untuk menurunkannya.

Mengutip berbagai sumber, berikut beberapa minuman yang bisa jadi pilihan.

1. Teh hijau

Teh hijau dikenal kaya akan manfaat kesehatan, termasuk di antaranya untuk mengelola kadar asam urat.

Sebuah penelitian menemukan, konsumsi teh hijau dalam jumlah sedang secara teratur dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah. Senyawa antioksidan yang ditemukan dalam teh hijau juga membantu mengatasi peradangan akibat asam urat tinggi.

2. Susu rendah lemak atau skim

Segelas susu rendah lemak atau susu skim bisa membantu mengurangi kadar asam urat dalam darah.

3. Teh jahe

ilustrasi teh jahe

Teh jahe jadi salah satu minuman yang baik untuk penderita asam urat. Mengutip Times of India, hal ini didapat dari sifat anti-inflamasi yang dimiliki jahe.

Selain itu, sifat antioksidan dan mineral dalam jahe juga dapat membantu mengurangi peradangan dan nyeri sendi akibat asam urat

4. Jus mentimun

Jus mentimun dengan sedikit tambahan perasan jeruk nipis dapat membantu mendetoksifikasi hati, ginjal, dan mengurangi kadar asam urat dalam darah.

Khasiat di atas disebabkan oleh kandungan potasium dan fosfor pada mentimun yang membantu meningkatkan fungsi ginjal. Fungsi ginjal yang membaik dapat membantu asam urat untuk keluar dari tubuh melalui urine.

5. Jus wortel

Ilustrasi Jus Wortel

Minum segelas jus wortel juga dapat membantu menurunkan kadar asam urat. Senyawa antioksidan, vitamin A, serat, beta karoten, dan mineral pada wortel membantu mengurangi kerusakan akibat peningkatan kadar asam urat.

6. Air lemon

Mengutip Healthline, sebuah studi pada tahun 2017 menemukan bahwa jus lemon dan ekstraknya dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah. Pada penelitian ini, orang dewasa dengan kadar asam urat tingi diminta meminum jus lemon setiap hari selama enam pekan.

Khasiat ini didapat karena kemampuan jus lemon dalam membuat tubuh menjadi lebih basa. Kondisi ini membuat tubuh bekerja dalam menyeimbangkan kadar asam urat.

7. Kopi

Minuman yang bisa mengontrol asam urat lainnya adalah kopi. Kopi disebut dapat membantu mengatasi gejala asam urat.

Para ahli menyarankan orang dengan asam urat untuk meminum susu yang dicampur dengan susu skim.

Jangan lupa konsultasikan dengan dokter sebelum Anda meminum kopi. Anda juga tak boleh meminum kopi lebih dari dua cangkir dalam sehari.

Itulah minuman untuk menurunkan asam urat. Semoga membantu.

Sumber : CNN [dot] COM