Kebakaran Semak Australia: ‘Kebakaran Besar’ Rusak Rumah Sebelum Terjadi Gelombang Panas

0
715

Pemerintah Australia mengeluarkan peringatan baru terkait “kebakaran besar” setelah api menyebar melewati garis pembatas dan merusak 20 rumah di dekat Sydney.

Kebakaran seluas sekitar 400.000 hektar telah meluas ke Blue Mountains – daerah yang banyak dikunjungi wisatawan di bagian barat kota.

Ini mempersulit para petugas yang telah berjuang mengatasi lebih dari 100 kebakaran dan bersiap-siap menghadapi suhu sangat tinggi minggu ini.

Gelombang panas juga dapat membuat Australia mengalami hari terpanas dalam catatan negara itu, kata para peramal cuaca.

Suhu dapat melampaui 50,7 derajat Celcius yang tercatat di Oodnadatta, Australia Selatan, pada tahun 1960, menurut Biro Meteorologi.

Sejak bulan September, enam orang meninggal karena kebakaran semak yang melanda Negara Bagian New South Wales (NSW) dan Queensland.

Kebakaran merusak lebih dari 700 rumah dan asap menutupi sejumlah kota.

Kebakaran semak dan cuaca ekstrem telah memicu perdebatan di Australia terkait perlunya langkah penanganan iklim yang lebih tegas.

Minggu lalu, sebagian daerah Sydney mengalami kualitas udara yang 22 kali lebih buruk dari pada standar udara bersih. Kota terbesar Australia ini memiliki lima juta penduduk.

Kebakaran meningkatkan jumlah pasein yang dirawat di rumah sakit sehingga muncul desakan agar pihak berwenang menyatakan keadaan darurat kesehatan masyarakat.

Ancaman terhadap Sydney

Api membakar bagian timur laut dan barat daya kota. Kebakaran besar yang dinamakan kebakaran Gospers Mountain tersebut sudah meluas dalam beberapa hari terakhir.

Petugas pemadam kebakaran berusaha memanfaatkan suhu yang lebih dingin untuk melakukan “back-burning” yaitu secara sengaja membuat api kecil untuk membuang tanaman sebelum keadaan berbahaya terjadi.

Tetapi saat ini taktik itu justru berakibat negatif dan petugas telah kehilangan kendali, kata Wakil Kepala Pemadam Kebakaran Pedesaan untuk New South Wales, Rob Rogers.

Sekitar 20 rumah rusak karena ketinggian api kebakaran mencapai 70 meter, tambahnya.

“Dalam keadaan kering, apapun yang kami lakukan sepertinya tidak berguna,” kata Rogers kepada Australian Broadcasting Corporation pada hari Senin (16/12).

Gelombang panas yang diperkirakan akan terjadi minggu ini, kemungkinan akan semakin memperparah keadaan. Suhu di sejumlah daerah Australia dapat melewati 40 derajat Celcius.

Sebagian wilayah Sydney dapat mencapai 46 Celcius pada akhir minggu, kata para ahli metereologi.