Semua orang tahu kalau Jeff Bezos adalah pendiri Amazon dan di kuartal ketiga nanti akan mengundurkan diri sebagai CEO. Tapi ada banyak hal dari pria yang punya kekayaan USD 196,2 miliar (sekitar Rp 2.747,2 triliun) ini yang jarang diungkap.
Berikut detikINET kumpulkan 10 fakta dari orang terkaya di dunia yang mungkin tidak kamu ketahui:
1. Ayah biologisnya pernah menjadi pemain sirkus
Menurut biografi Jeff Bezos tahun 2013 yang dibuat oleh Brad Stone, “The Everything Store: Jeff Bezos and the Age of Amazon”, ayah biologis yang bernama Ted Jorgensen pernah menjadi pemain sirkus .
Jorgensen meninggal 16 Maret 2015, pada usia 71 tahun.
2. Memulai bisnis sejak SMA
Ketika SMA, Bezos meluncurkan bisnis pertamanya. Sebuah perkemahan musim panas pendidikan untuk siswa kelas empat, lima, dan enam yang diberi nama Deram Institute.
Menurut laman Insider , Bezos dan pacarnya pada saat itu bekerja di kamp dan menagih enam pesertanya USD 600 per orang.
Sebelum memulai kamp, Bezos sempat bekerja di McDonald’s selama musim panas. Di sana, dia mempelajari otomatisasi dapur perusahaan dan membuat sistem yang akan membunyikan bel untuk memberi tahu kapan harus mengacak telur, membalik burger, atau mengeluarkan kentang dari penggorengan.
3. Cadabra
Jeff Bezos awalnya ingin memberi perusahaannya dengan nama Cadabra agar terdengar lebih ajaib. Tetapi dia diperingatkan oleh pengacara pertamanya, Todd Tarbert, untuk tidak menggunakan nama tersebut
Menurut Tarbert, nama “Cadabra” terdengar agak terlalu mirip dengan “Cadaver,” saat didengar lewat telepon. Pada akhirnya, Bezos memilih Amazon, yang merupakan sungai terbesar di dunia. Alasannya dia ingin membangun toko buku terbesar di dunia.
4. Cameo di Star Trek Beyond
Bezos sempat muncul sebagai cameo di film Star Trek Beyond yang dirilis 2016. Dia tampil sebagai alien.
Meski hanya menjadi cameo, saat ke lokasi syuting, Bezos membawa banyak pasukan. Ada tiga limousine dan sembilan bodyguards.
5. Astronot
Ketika berusia lima tahun, Bezos melihat pendaratan Apollo 11 di Bulan dan memutuskan ingin menjadi astronot. Orangtuanya merasa dia menjadi terlalu kutu buku pada usia delapan tahun.
Karenanya Bezos didaftarkan masuk ke tim olahraga seperti bisbol dan football. Dia sempat diangkat sebagai kapten defensif tim football karena dia dapat dengan mudah mengingat semua permainan dan anggota timnya.
6. Bakat Mekanik
Bahkan sebagai seorang anak, ia menunjukkan bakat mekanik. Di usianya masih balita, dia membongkar kotak dan memasang alarm listrik untuk mencegah saudara-saudaranya keluar dari kamar.
7. Suka Membaca
Tidak mengherankan bahwa kerajaan Amazon dibangun dengan menjual buku secara online, karena Bezos suka sekali membaca. Bahkan dia berusaha menularkan kegemaran itu kepada karyawannnya.
8. Penggemar tinta dan kertas
Meski menjadi petinggi di perusahaan teknologi, Jeff Bezos begitu menyukai kertas dan tinta. Itu sebabnya dia lebih memilih presentasi menggunakan tulisan ketimbang multimedia.
9. Tertawa
Jeff Bezos percaya tertawa sering kali menjadi obat terbaik. Karenanya dia mengurangi stres, kekecewaan dan tekanan dengan tawa
10. 4 Anak
Jeff dan mantan istrinya MacKenzie memiliki tiga putra, dan seorang putri yang mereka adopsi dari China. Putra tertua mereka adalah yang terakhir dari teman sekelasnya yang mendapatkan smartphone.