Indosat GIG tutup layanan 25 November 2021. Bagi kalian para pelanggan Indosat GIG yang bingung untuk beralih, ini ada pilihan provider fixed broadband yang lain.

PT Indosat Mega Media (IM2) memutuskan untuk menutup layanan Indosat GIG paling lambat, Jumat (25/11/2021). Sebagai informasi, IM2 adalah perusahaan yang kepemilikannya 99,85% dikuasai oleh Indosat Ooredoo.

IM2 telah meminta izin kepada Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) untuk menutup layanan Indosat GIG. Ada sebanyak 50 ribu pelanggan, di mana 23.700 pelanggan yang terdampak dan potensi pengembalian hak pelanggan sebesar Rp 3,2 miliar.

Berikut daftar provider layanan internet rumah yang bisa jadi pilihan pengganti Indosat GIG:

TransVision

TransVision punya banyak pilihan paket internet dengan benefit yang diberikan kepada para penggunanya, seperti paket Hi-Speed, Xtream, dan Sateliite.

Khusus untuk Hi-Speed, ada dua opsi paket, yaitu internet + paket TV + Mola TV apps dan internet + paket TV. Untuk opsi pertama harganya mulai dari Rp 319 ribu per bulan dengan koneksi 30 Mbps dan opsi kedua harga mulai Rp 269 ribu per bulan dengan koneksi inernet sampai 30 Mbps.

IndiHome

IndiHome merupakan layanan internet rumah kepunyaan Telkom. IndiHome punya beragam produk akses internet, telepon rumah dan tayangan TV.

Sebaimana dikutip di halaman website-nya, ada pilihan paket IndiHome mulai dari Rp 275 ribu per bulan kecepatan koneksi hingga 20 Mbps sampai harga Rp 965 ribu per bulan koneksi hingga 100 Mbps.

Biznet

Menawarkan layanan internet WiFi Ultra Cepat untuk pengguna perumahan dan apartemen. Biznet menyediakan layanan koneksi internet, internet+IPTV, atau IPTV saja.

Biznet menyediakan koneksi internet kuota unlimited harga mulai Rp 325 ribu per bulan yang kecepatannya mencapai 75 Mbps sampai harga Rp 700 ribu per bulan dengan koneksi internet hingga 175 Mbps.

MyRepublic

Sementara MyRepublic menghadirkan pilihan paket internet dan paket internet + TV.

Untuk harga paket internet ini mulai dari Rp 336 ribu per bulan dengan kecepatan sampai 30 Mbps dan paling mahal Rp 466 ribu per bulan koneksi sampai 100 Mbps.

Sedangkan harga paket internet + TV itu mulai dari Rp 399 ribu per bulan kecepatan sampai 30 Mbps dan termahal Rp 669 ribu per bulan dengan koneksi sampai 100 Mbps.

First Media

First Media bisa jadi opsi pilihan selanjutnya. Mereka menawarkan beragam harga dan koneksi yang disesuaikan kebutuhan pengguna.

Paket internet rumah dan TV kabel First Media ini dimulai dengan harga Rp 384 ribu per bulan yang kecepatan internetnya sampai 20 Mbps. Adapula harga Rp 3,129 juta per bulan dengan koneksi melesat sampai 300 Mbps.

Oxygen

Kemudian Oxygen menyediakan layanan internet rumah hingga apartemen. Harga paket internetnya mulai dari Rp 306 ribu per bulan yang kecepatan internet 50 Mbps sampai Rp 576 ribu per bulan dengan koneksi sampai 200 Mbps.

CBN

Lalu, ada CBN dengan tawaran dengan harga mulai Rp 299 ribu per bulan yang kecepatan internet mencapai 40 Mbps. Selain itu yang tertinggi harga Rp 799 ribu per bulan dengan koneksi internet hingga 200 Mbps.