Cara Mengaktifkan Panggilan Internasional melalui Whatsapp

0
593

Dengan bantuan teknologi, panggilan internasional bisa jauh lebih mudah. Sebab di masa lalu, untuk melakukan panggilan tersebut memakan biaya lebih mahal.

Salah satunya dengan menggunakan WhatsApp, yang saat telepon menggunakan data internet bukan lagi dibebankan pada pembayaran telepon biasa. Cara menggunakannya pun cukup mudah karena sama dengan panggilan biasa.

Untuk menggunakannya, kamu perlu menyimpan lebih dulu nomor internasional yang akan ditelepon. Sebelumnya cari kode negara tempat kontak yang akan dihubungi.

Kode negara merupakan awalan numerik yang harus dimasukkan sebelum nomor telepon untuk bisa melakukan ke negara lain. Mencari kode negara bisa lewat online dengan browser.

Berikut caranya, dikutip dari FAQ WhatsApp, Rabu (22/12/2021):

– Buka phone book ponsel
– Simpan kontak yang akan dihubungi. Jangan lupa tambahkan nomor telepon dengan tanda plus (+)
– Masukkan kode negara dan diikuti dengan nomor telepon lengkap.

Setelah menyimpan kontak, kamu bisa membuka WhatsApp dan cari kontak tadi. Setelah itu di bagian kanan atas akan ada ikon ponsel dan video, pilih salah satunya.

Berikutnya kamu sudah bisa melakukan panggilan internasional dengan teman atau sahabat di negara lain.