Real Madrid dan UEA Bakal Bangun Taman Hiburan di Dubai

0
473

Uni Emirat Arab (UEA) bakal bakal membuka taman hiburan bertema klub sepak bola asal Spanyol, Real Madrid, di Kota Dubai, tahun depan. Ini juga kembali menghidupkan rencana proyek bermerek tersebut, yang pertama kali diusulkan di UEA pada satu dekade lalu.

Seperti situs resmi klub, taman hiburan bertema Real Madrid tersebut akan mencakup wahana, permainan, museum, dan toko yang menjual souvenir dan memorabilia.

Tanggal pembukaan taman hiburan ini diproyeksikan terjadi pada kuartal keempat tahun 2023. Taman hiburan bertema Real Madrid diharapkan jadi destinasi wisata baru di Dubai yang bisa menarik pengunjung pencinta sepak bola.

Pada tahun 2013, klub berjulukan Los Blancos ini membatalkan rencana pembangunan resor senilai US$1 miliar atau senilai Rp15,6 triliun di Uni Emirat Arab, yang mencakup stadion, marina, hotel, tempat tinggal, dan ritel.

Kemudian pada tahun 2014, Real Madrid mengajukan proposal untuk membuka taman hiburan di Abu Dhabi, UEA. Namun, akhirnya Dubai yang dipilih menjadi lokasi taman hiburan tersebut.

Seperti dilansir Bloomberg, Pengumuman tentang taman hiburan bertema Real Madrid berbarengan dengan pembangunan Dubai Parks and Resorts atau tepat sebelum pembukaan Piala Dunia 2022 di Qatar.

A woman walks by the waterline at the Dubai Marina in the United Arab Emirates, on February 16, 2021. (Photo by Giuseppe CACACE / AFP)

Nama besar Real Madrid di dunia sepak bola tidak perlu diragukan lagi, terutama dengan berbagai prestasi yang diraih klub ibu kota Spanyol tersebut. Itu juga menjadi alasan Dubai menerima pembangunan taman hiburan, karena diperkirakan fans Real Madrid akan banyak mendatangi tempat wisata itu.

Ibu kota Qatar, Doha, diperkirakan akan menyambut lebih dari 1 juta penggemar sepak bola dunia, tetapi banyak dari mereka bakal tinggal di Dubai atau kota-kota sekitar lainnya, karena kapasitas hotel yang penuh di Qatar.

Dubai salah satu kota yang akan didatangi penonton turnamen Piala Dunia 2022, meskipun mungkin mereka perlu menggunakan penerbangan bolak-balik saat hari pertandingan.

Qatar sendiri terus meningkatkan investasinya dalam wisata olahraga, menyelenggarakan berbagai acara mulai dari golf hingga balapan Formula 1. Awal tahun ini, Qatar membuka Museum Olimpiade dan Olahraga Qatar 3-2-1.

Sumber : CNN [dot] COM