Aston Martin DB5 yang digunakan dalam film James Bond GoldenEye tahun 1995 diperkirakan harganya mencapai 1,6 juta pound sterling (sekitar Rp30 miliar) atau setara 135 Toyota Avanza tipe 1.5 G transmisi manual.
Harganya yang ‘selangit’ karena modelnya langka dan sarat dengan nilai sejarah. Bonhams pun menilai harga sebuah mobil antara Rp22 miliar sampai Rp30 miliar sangat pantas untuk DB5.
Di dunia, Aston Martin DB5 diproduksi sebanyak 1.059 unit di Inggris mulai tahun 1963 sampai 1965. Itu bukan mobil biasa, karena menyimpan mesin kapasitas 4.000cc menyemburkan 284 tenaga kuda yang memungkinkan untuk melesat cepat hingga kecepatan maksimal 238 km per jam.
DB5 dapat dibilang salah satu mobil paling ‘cantik’ yang pernah diproduksi Aston Martin. Eksterior berdesain klasik masih dalam kondisi sempurna, sementara interiorya didominasi kulit hitam guna mengejar kata maskulin.
Di dalam film James Bond 1995, mobil itu digunakan oleh Pierce Brosnan aktor yang memerankan James Bond, di mana dalam film tersebut Bond terlihat balapan dengan Xenia Onatopp yang juga mengendarai Ferrari F355 di sekitar jalan pegunungan Monako.
“DB5 yang paling dikenal dan menggugah di penjuru dunia, dan hubungkan dengan Bond membuat ini semakin istimewa,” kata juru bicara Bonhams, Poppy McKenzie Smith dilansir telegraph.co.uk.
Setelah kegiatan syuting, mobil itu digunakan oleh Eon Productions untuk kegiatan promosi, dan kemudian dibeli oleh pemilik saat ini dalam acara lelang pada tahun 2001. Di situ DB5 telah berhasil memecahkan rekor lelang mobil klasik dunia.
Mobil akan dipamerkan di Aston Martin Bonhams di Englefield House, Berkshire pada tanggal 1 sampai 2 Juni, sebelum akhirnya dilelang di acara Goodwood Festival of Speed pada 13 Juli 2018.
Sumber : CNN.com