Marquez Akui banyak belajar dari Dovizioso untuk menjadi Juara Dunia

0
1004
Ini Kekuatan utama Marquez versi Dani Pedrosa
Ini Kekuatan utama Marquez versi Dani Pedrosa

Marc Marquez berhasil menjadi juara dunia musim ini setelah sukses meraih podium pertama di MotoGP Motegi, Jepang, Minggu (21/10/2018). Pembalap asal tim Repsol Honda itu pun membeberkan kunci keberhasilannya.

Seperti dilansir Crash, ternyata ada andil Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso dalam keberhasilan Marc Marquez. Ia mengaku belajar soal konsistensi dari pembalap asal Italia tersebut.

“Kami mencoba bekerja sangat keras setiap musim untuk bisa konsisten dan itulah yang saya pelajari dari Dovizioso musim lalu. Dia sangat baik mengatur situasi dan tahun ini kami bekerja dengan baik bersama tim dan para staf,” kata Marquez.

Perjalanan Marc Marquez di Moto Gp musim ini terbilang cukup mulus. Karena Ia tidak mengalami halangan yang berarti dari para rival termasuk Dovizioso.

Tercatat, Marquez hanya dua kali gagal meraih podium di MotoGP musim ini. Alhasil, ia pun mantap bertengger di puncak klasemen dengan 296 poin.

Dengan tiga balapan tersisa, torehan itu mustahil dikejar Dovizioso yang ada di peringkat kedua. Marquez pun resmi ditahbiskan sebagai juara dunia untuk yang ketiga kalinya secara berturut-turut.