Tinder Uji Coba Fitur baru yaitu “Picks”

0
960

Saat ini, Tinder dilaporkan tengah menguji fitur baru yang diklaim mampu menghemat waktu, bertajuk Picks. Fitur ini akan menyuguhkan pengguna kandidat yang dinilai paling sesuai, dan menjelaskan alasan kandidat tersebut masuk ke dalam daftar.

Sebagai contoh jika pengguna terdeteksi lebih menyukai pasangan dengan pekerjaan sebagai dokter, Picks akan membantu menghemat waktu dengan menjelajahi pengguna lain di aplikasi Tinder dan mengurasi daftar rekomendasi kandiddat dengan profesi tersebut.

Selain itu, daftar kandidat ini juga dikurasi secara tepat untuk pengguna berdasarkan pekerjaan, minat, hobi, dan karakteristik personal lainnya.

Versi berbeda dari fitur ini tengah diuji di perangkat bersistem operasi iOS di Inggris, Jerman, Brazil, Perancis, Kanada, Turki, Meksiko, Swedia, Rusia dan Belanda.

Sementara itu, fitur Picks ini dilaporkan akan didistribusikan kepada pengguna lainnya dalam kurun waktu 24 jam.

Untuk melihat pilihan, pengguna dapat mengetuk ikon berlian di bagian atas menu Discovery. Jika ingin melihat profil, pengguna dapat mengusap foto kandidat atau mengirimkan “Super Like”.

Namun untuk melakukan hal ini, pengguna perlu melakukan upgrade ke akun Tinder Gold. Dengan fitur Passport, pengguna juga dilaporkan akan dapat menampilkan daftar kandidat pada fitur Picks dari berbagai negara di penjuru dunia.

Tengah diujikan di negara tersebut, saat ini Tinder masih belum memberikan informasi terkait ketersediaan fitur ini di negara lainnya, baik sekadar untuk pengujian ataupun untuk penggunaan sesungguhnya sebagai fitur permanen di aplikasinya.