Berada Satu tim dengan Marq Marquez, Jorge Lorenzo jadi teringat Vale

0
947

Jorge Lorenzo yang kini berada satu tim dengan Marc Marquez mengaku telah terbiasa berada satu pit dengan pebalap top, termasuk dengan Valentino Rossi ketika memperkuat Yamaha.

Lorenzo akan menjalani musim baru bersama tim Repsol Honda pada MotoGP 2019. Di tim yang sudah berkiprah pada balapan MotoGP sejak 2002 itu, Lorenzo akan berbagi garasi dengan Marquez yang berstatus sebagai juara dunia.

Pada peluncuran tim Repsol Honda untuk MotoGP 2019, Lorenzo menyatakan sudah terbiasa berduet dengan pebalap-pebalap ternama.

“Sepanjang karier saya di MotoGP, saya berbagi garasi dengan empat pebalap saja. Valentino [Rossi], [Ben] Spies, [Andrea Dovizioso] Dovi, dan sekarang Marc. Situasi ini sama seperti musim MotoGP 2008,” jelas Lorenzo dikutip dari Speedweek.

“Valentino waktu itu berada pada performa sempurna. Dia tidak dapat meraih gelar juara pada 2006 dan 2007, tapi dia terus berusaha. Sekarang situasinya terulang. Saya berada di tim baru, Marc adalah rekan satu tim yang sangat kuat. Dia meraih banyak gelar juara dunia dan mengetahui motor dengan baik,” sambungnya.