Diet K-Pop atau ‘Korean Weight Loss Diet’ tengah populer lantaran disebut-sebut dapat membentuk tubuh seperti idol K-Pop.
Tak hanya menurunkan berat badan, diet ini juga disebut bisa membuat kulit bersih dan cerah layaknya bintang-bintang K-Pop.
Diet K-Pop sebenarnya merupakan diet berbasis makanan utuh yang berasal dari makanan tradisional Korea Selatan yang diimbangi dengan olahraga. Menariknya, olahraga yang dijalani pun merupakan olahraga ala idol K-Pop.
Selama menjalani diet ini, Anda disarankan untuk memakan lebih banyak sayuran, daging, ikan, sejumlah makanan laut, dan nasi. Serta sangat membatasi asupan makanan olahan.
Makanan tradisional Korea, seperti Kimchi atau kol fermentasi pedas juga masuk dalam makanan yang direkomendasikan dalam diet K-Pop.
Ada pula buchimgae, bibimbap, japchae, dan kimbap juga masuk dalam daftar menu diet K-Pop.
Sebaliknya, diet K-Pop sangat mengurangi asupan makanan olahan, tinggi lemak, atau bergula. Susu dan gandum juga dihindari dalam diet ini.
Dikutip dari situs kesehatan Health Line, jika dilakukan dengan tepat diet K-Pop ini memiliki sejumlah manfaat. Makan banyak serat dan mengurangi lemak diklaim dapat mengurangi berat badan dengan cepat. Asupan makanan segar dan minim olahan juga akan menyehatkan kulit.
Aturan dalam diet K-Pop
Terdapat sejumlah peraturan yang mesti ditaati agar berhasil menjalani diet K-Pop.
1. Diet ini sebenarnya tidak menentukan ukuran porsi atau batas kalori harian yang ketat, tapi tetap dianjurkan untuk mengonsumsi lebih sedikit kalori dari biasanya.
2.Olahraga yang dianjurkan dalam diet ini ialah latihan menari ala boyband dan girlband K-Pop. Menari akan lebih menyenangkan ketimbang olahraga biasa, sehingga membuat pelaku diet lebih semangat.
3. Dianjurkan juga untuk membatasi makanan berminyak dan menghindari saus karena dapat memicu penumpukan lemak.
4. Diet K-pop juga menganjurkan untuk mengurangi asupan gula. Misalnya dengan mengganti soda dengan air. Lalu mengganti kue, permen, es krim, dan makanan panggang dengan buah segar.
5. Makanan ringan dianggap ‘tabu’ dalam diet K-Pop sehingga harus dihindari.
Sumber : CNN [dot] COM