Kebersihan botol susu berkontribusi untuk menjaga tubuh si kecil. Pastikan melakukan cara mencuci botol susu bayi dengan benar untuk memastikan si buah hati terlindungi dari berbagai serangan penyakit.
Kuman ada di mana saja, termasuk di antaranya di botol susu bayi yang baru digunakan. Botol susu yang kotor rentan menimbulkan diare dan muntah-muntah pada bayi.
Pada dasarnya, ada dua cara membersihkan botol susu bayi. Kedua cara itu di antaranya manual dan menggunakan mesin.
Berikut cara mencuci botol susu bayi manual yang sehat dan aman.
1. Siapkan alat
Siapkan wadah atau bak mini untuk mencuci, air hangat, sikat botol atau spons pencuci botol, dan sabun cuci.
Disarankan agar Anda tak mencuci botol langsung di wastafel cuci piring dapur. Wastafel yang menjadi sarang bakteri dan kuman bukan tempat terbaik untuk mencuci botol bayi.
2. Cuci tangan
Center for Disease Control and Prevention (CDC), Amerika Serikat, menyarankan untuk mencuci tangan sebelum membersihkan botol. Cuci tangan menggunakan sabun selama setidaknya 20 detik.
3. Pisahkan bagian-bagian botol
Pisahkan bagian-bagian botol untuk memudahkan proses mencuci. Bagian-bagian botol misalnya badan botol, tutup botol, cincin penutup serta puting.
Bilas bagian-bagian botol ini dengan air terlebih dahulu. Kemudian, cuci di wadah yang sudah diisi air hangat dan sabun.
4. Gunakan sikat botol
Manfaatkan sikat botol atau spons pencuci agar botol bersih hingga ke bagian dalam. Bersihkan semua bagian botol hingga ke sela-sela terkecil. Pastikan tak ada susu yang tersisa. Setelah, bilas kembali botol hingga bersih.
Jangan gunakan lap atau handuk kering untuk mengeringkan botol. Cukup tempatkan bagian-bagian botol di nampan atau wadah lain dengan sirkulasi udara yang baik.
5. Sterilisasi
Proses sterilisasi penting untuk memastikan kebersihan botol. Laman Pregnancy Birth Baby menyarankan agar sterilisasi sebaiknya selalu dilakukan selama 12 bulan pertama hidup bayi.
Cara sterilisasi yang paling umum dilakukan adalah dengan menyimpannya di dalam air panas. Didihkan setidaknya selama lima menit, lalu matikan api. Biarkan hingga suhu air turun dan ambil botol.
Cara mencuci botol susu bayi di atas bisa Anda lakukan dengan sederhana tanpa mesin.
Sumber : CNN [dot] COM