Dalam peluncuran iPhone 12 semalam, ada lima produk dan fitur yang absen meski telah kencang dirumorkan. Ada apa saja?
Apple resmi mengumumkan empat model iPhone 12 yang mengusung 5G dan peningkatan kamera yang signifikan. Dalam event ini mereka juga mengumumkan kehadiran perangkat lainnya seperti HomePod Mini, Beats Flex dan wireless charger MagSafe.
Tapi dalam event Hi, Speed yang diadakan Apple ada beberapa rumor, baik produk maupun fitur, yang tidak menjadi kenyataan. Berikut lima produk dan fitur yang absen dari acara peluncuran iPhone 12, seperti dikutip detikINET dari Cnet, Rabu (14/10/2020).
1. Layar 120 Hz
iPhone 12 Pro dan Pro Max dirumorkan akan memiliki display dengan refresh rate 120 Hz untuk layar OLED-nya. Fitur ini bisa membuat animasi di layar terlihat lebih mulus saat scrolling dan main game.
Fitur ini juga sudah umum ditemukan di ponsel flagship Android. Tapi sayangnya rumor ini tidak menjadi kenyataan, dan keempat model iPhone 12 menggunakan layar 60 Hz, sama seperti iPhone 11.
2. AirPods Studio
Kehadiran headphone over-ear dari Apple sudah dirumorkan sejak lama. AirPods Studio dikabarkan membawa fitur-fitur seperti peredam bising dan sensor unik yang bisa mendeteksi jika sedang digunakan di kepala atau sedang diistirahatkan di bahu.
Tapi lagi-lagi rumor ini tidak menjadi kenyataan. Apple justru meluncurkan Beats Flex yang digadang sebagai earbuds wireless paling murah dari Beats dengan harga USD 50.
3. Mac berbasis ARM
Walau absen di event Hi, Speed, Apple dikabarkan akan meluncurkan Mac berbasis ARM pada akhir tahun ini. Perusahaan yang bermarkas di Cupertino, AS ini disebut akan menggelar acara pada bulan November mendatang untuk memamerkan Mac Mini, iMac dan MacBook baru yang menggunakan chip silikon buatan Apple.
4. Hardware Apple TV
Perangkat Apple TV yang ada saat ini belum mendapat pembaruan sejak tahun 2017. Selain hardware baru, perangkat ini diperkirakan membawa fitur seperti remote yang lebih bagus, prosesor yang lebih cepat, dukungan untuk mencari remote yang hilang dan stik Apple TV yang lebih murah.
5. AirTags
Apple telah lama dirumorkan mengembangkan perangkat pelacak pintar bernama AirTag. Perangkat ini bisa ditempelkan di berbagai barang seperti kunci, tas atau dompet untuk agar lebih mudah ditemukan.