Mark Zuckerberg selaku CEO dari Facebook telah mengkonfirmasi sebuah produk perangkat keras masa depan berikutnya yang akan digarap . Produk tersebut yakni kacamata pintar yang digarap bersama dengan pemilik Ray-Ban Essilor Luxottica.
Kacamata ini akan memiliki bingkai ikonik, sesuai dengan ciri khas Ray-Ban. Kacamata ini tentunya akan terintegrasi dengan fitur AR.
Zuckerberg menjelaskan bahwa kacamata bermerek Ray-Ban dari Facebook ini merupakan salah satu langkah pertama dalam menciptakan kacamata futuristik yang menambah dunia nyata dengan data atau grafik dari Internet.
“Ke depan di sini, rilis produk berikutnya adalah peluncuran kacamata pintar pertama kami dari Ray-Ban dalam kemitraan dengan Essilor Luxottica,” ucap Zuckerberg.
Ia juga mengatakan bahwa kacamata ini akan memiliki faktor bentuk ikonik mereka.
“Kacamata ini membiarkan Anda melakukan beberapa hal yang cukup rapi. Saya senang untuk meluncurkan ini ke tangan orang-orang dan untuk terus membuat kemajuan dalam perjalanan menuju kacamata augmented reality penuh di masa depan,” jelas Zuckerberg.
Namun, spesifikasi dari kacamata pintar ini belum diungkapkan. Zuckerberg mengatakan bahwa ia tidak mengatakan batas waktu tertentu untuk peluncurannya.
Ia juga mengatakan tentang ‘metaverse’ virtual di mana pengguna akan dapat ‘berteleportasi’ ke ruang digital menggunakan teknologi AR dan VR. Ia menjelaskan bagaimana perdagangan dan iklan dapat menjadi aspek penting dari pendapatan ke depan.
Kacamata pintar ini rupanya masih dalam pengembangan dan akan memakan waktu yang cukup lama. Terdapat sebuah liputan yang menyebut bahwa para insinyur di tim ‘Project Aria’ tengah bereksperimen dengan kacamata tersebut.
Selain kacamata pintar, Facebook juga tengah mengerjakan jam tangan pintar baru mereka yang akan terintegrasi dengan berbagai fitur seperti dual kamera dan monitor detak jantung.
Salah satu dari dua kamera akan ditempatkan di bagian depan dengan tujuan untuk panggilan video. Sedangkan kemera satunya dimaksudkan untuk menangkap rekaman setelah terlepas dari rangka baja tahan karat.
Untuk jam tangan pintar ini sendiri dikabarkan akan meluncur di tahun 2022 mendatang. Sedangkan untuk kacamata pintar, masih belum ada kepastian kapan produk teknologi mutakhir ini akan diluncurkan. Namun, Facebook bersama dengan Ray-Ban masih terus melakukan tahap pengembangan hingga sekarang.