Admin Grup Whatsapp Menghabiskan Lima Bulan di Penjara India

0
1731

Seorang siswa telah menghabiskan lima bulan di penjara India atas pesan WhatsApp yang katanya dia tidak kirim.

Laporan setempat mengatakan pria berusia 21 tahun itu dituduh melakukan penghasutan karena konten yang “tidak menyenangkan”, meskipun tidak jelas apa kata pesan itu.

Polisi menuduh pria itu adalah admin grup WhatsApp, ketika tuntutan diajukan.

Keluarganya berpendapat dia dijadikan “admin default” setelah admin asli telah keluar dari grup.

Junaid Khan, seorang mahasiswa dari kota Talen di negara bagian Madhya Pradesh di India tengah ditangkap pada 14 Februari. Menurut laporan setempat, tuduhan itu berasal dari pesan yang diteruskan dalam grup WhatsApp yang kebetulan ada dia di dalamnya, yang menyebabkan dia dituduh melakukan hasutan.

BBC telah mengkonfirmasikan bahwa Khan telah menghabiskan lima bulan terakhir di penjara, meskipun sifat pesan “tidak menyenangkan” belum jelas.

Menurut The Times of India, polisi menangkap Khan karena menjadi admin grup WhatsApp pada saat kasus itu menjadi perhatian mereka. Keluarga pria yang ditangkap mengatakan ini hanya karena dua anggota dari grup itu keluar.

Salah satu dari orang-orang ini diduga telah mengirim pesan yang menyinggung, dan dilaporkan juga telah ditangkap.