Banyak pernyataan yang mengatakan bahwa bermain video games merupakan kegiatan yang membuang waktu dan keanak – anakkan.
Bermain Video games secara berlebihan dapat mempengaruhi kesehatan fisik maupun fisiologis. hal ini dapat menjadikan interaksi sosialmu menjadi buruk dan stress berkepanjangan.
eiits.. namun tidak selamanya bermain video games hanya memperburuk kesehatan fisik maupun fisiologis seseorang. pada beberapa kasus hal ini dapat membuat manfaat kesehatan bagi seseorang.
Pada waktu yang tepat, bermain video game bisa memberi manfaat kesehatan tersendiri. Dilansir dari Medical Daily, berikut sejumlah manfaat kesehatan yang bisa kamu peroleh dari bermain video games :
1. Membuat otak menjadi dalam kondisi mediatif
Bermain game bisa menimbulkan sensasi dan perasaan yang serupa dengan meditasi terutama ketika kamu memainkan game kesukaan.
2. mengistirahatkan diri dari beban kesibukaan pekerjaan
Sebuah penelitian menemukan bahwa lebih dari 60 persen eksekutif perusahaan bermain game ketika beristirahat dari kerja setiap hari.
3. Mengekpresikan kreativitas dan kebebasan
Ketika bermain game, kamu bakal mendapatkan lebih banyak kreativitas dan kebebasan.
4. Melepaskan DopaminĀ
Ketika berada dalam kondisi senang, otak bakal melepaskan dopamin atau hormon bahagia.
5. Meningkatkan Interaksi SosialĀ
Pada beberapa jenis game, interaksi sosial yang kamu alami bisa meningkat baik secara daring maupun luring. Hal ini membuatmu menjadi lebih terhubung dengan orang lain dan berbagi perasaan.