Dua hari lagi, Apple diprediksi akan merilis sederet produk anyar dalam gelaran ‘Far Out’, dengan bintang utama iPhone 14. Apa saja gawai yang diprediksi masuk line-up dalam ajang itu? Simak rinciannya berikut.
Sebelumnya, Apple mengaku mempersiapkan acara musim gugur pertamanya yang akan berlangsung pada Rabu (7/9) pukul 10.00 waktu Pasifik (PST) atau 00.00 WIB, lewat unggahan di kanal YouTube-nya.
Hal itu sejalan dengan perkiraan beberapa analis terkait jadwal perilisan sejumlah lini produk baru Apple.
Apa saja yang kemungkinan diluncurkan dalam ajang ini?
1. iPhone 14
Dikutip dari The Verge, rumor terbaru menunjukkan iPhone 14 akan menjadi langkah signifikan Apple. Misalnya, IPhone 14 Pro diprediksi mendapatkan kamera resolusi lebih tinggi.
Tidak lama setelah iPhone 13 masuk ke toko, Mark Gurman dari Bloomberg melaporkan iPhone 14 akan menjadi gawai dengan “desain ulang yang lengkap,” yang akan menandai revisi besar pertama sejak iPhone X mendarat pada 2017.
Selain itu, Apple mungkin menyerah pada iPhone Mini akibat masa pakai baterai yang singkat. Sebagai gantinya, Apple akan merilis iPhone 14 Max atau Plus 6,7 inci, yang kemungkinan akan memiliki perangkat keras yang sama dengan iPhone 14 standar.
Meskipun itu bukan berita yang menguntungkan bagi penggemar gadget cilik, prediksi itu sejalan dengan tren besar konsumen yang memilih layar yang lebih besar.
Apple tampaknya menyimpan sebagian besar pembaruan besarnya untuk iPhone Pro. Pertama, mereka dapat memiliki layar always on menurut 9to5Mac. Fitur itu bisa bekerja dengan baik meskipun layar dikunci, dan memberikan penyesuaian pada layar di saat ada notifikasi.
Yang lebih kontroversial adalah laporan yang mengklaim hanya model Pro yang akan menerima chip A16 Bionic baru dari Apple.
Model iPhone 14 standar juga mungkin tetap menggunakan A15 tahun lalu. Hal itu diduga sebagai tindakan penghematan biaya terutama saat chip dan komponen lain yang masih kekurangan pasokan.
2. Apple Watch Seri 8 dan Apple Watch Pro
Sama seperti iPhone, semua mata kemungkinan akan tertuju pada Apple Watch “Pro” minggu depan.
Pada Juli, Apple Watch Seri 8 dan Pro memiliki layar dua inci yang lebih besar, casing titanium yang lebih tahan lama, dan masa pakai baterai hingga dua hari, berkat mode “daya rendah”.
Jika semua itu benar, dikutip dari endgaget, Apple Watch Pro juga akan jauh lebih besar daripada model Seri 7 saat ini. Namun, jangan terlalu berharap untuk desain bulat Apple baru saja mengembangkan gaya persegi panjang saat ini.
Apple Watch Pro juga dikabarkan menyertakan sensor suhu baru yang dikabarkan untuk Watch Series 8. Ini berpotensi memperingatkan Anda jika demam, dan menyarankan pergi ke dokter atau menggunakan termometer khusus untuk pembacaan yang lebih akurat.
3. AirPods Pro 2
Mengingat hampir tiga tahun sejak peluncuran AirPods Pro, sudah saatnya Apple menindaklanjuti dengan sekuel teranyat.
Pada 2021, rumor peluncuran AirPods Pro 2 dapat memiliki desain tanpa batang, seperti Pixel Buds Google, tetapi laporan yang lebih baru dari MacRumors menunjukkan AirPods Pro 2 tidak akan terlihat jauh berbeda dari sebelumnya.
Bocoran terbaru menunjukkan casing dengan lubang speaker yang akan membantu dengan peringatan untuk aplikasi “Temukan Saya”, dan slot untuk tali.
Sementara, kualitas suaranya dapat menyertakan dukungan untuk Apple’s Lossless Audio (ALAC), yang dapat menjadi daya tarik bagi audiophiles.
Selain itu, headphone baru mungkin menyertakan chip H1 yang diperbarui, serta peningkatan driver yang mirip dengan AirPods 3.
4. iPad
IPad generasi ke-10 diprediksi bakal hadir pada pelunxuran 7September mendatang. Perangkat diharapkan menyertakan port USB-C , membuatnya sejalan dengan keluarga lainnya, dan dapat ditingkatkan kecepatannya dengan chip A14 Bionic.
Namun, jangan berharap ada perubahan desain besar, karena iPad entry-level tidak mendapatkan banyak sentuhan dari Apple akhir-akhir ini.
Dengan demikian diprediksi tampilan iPad masih memiliki bezel tebal dan tombol home. Tetapi di sisi positifnya, mungkin akan mendapatkan dukungan 5G serta kamera depan yang diubah dikutip End Gadget.
Sumber : CNN [dot] COM